Pendahuluan
Pomodoro diambil dari bahasa Italia yang berarti "tomat". Teknik ini diperkenalkan oleh Francesco Cirillo dari Italia. Nama ini diambil dari bentuk alat timer yang digunakan kreator teknik ini yang berbentuk seperti tomat.
Langkah-Langkah
- Pilih suatu tugas yang akan dikerjakan. Daftar tugas-tugas yang akan dikerjakan sebaiknya sudah dirancang sebelumnya.
- Setel timer untuk jangka waktu 25 menit
- Kerjakanlah pekerjaan dengan fokus dalam kurun waktu 25 menit tanpa tanpa diganggu dan hindari hal-hal yang dapat mengganggu fokus seperti HP dan sebagainya.
- Berhentilah setelah waktunya habis. Kurun 25 menit kerja inilah yang disebut pomodoro.
- Cek progres tugas yang dikerjakan. Ceklis tugas mana saja yang sudah diselesaikan. Buat catatan kecil sebagai refleksi tentang apa saja yang dapat membantu meningkatkan kualitas atau kuantitas kerja di masa mendatang.
- Istirahat selama 5 menit untuk mengalihkan pikiran dari tugas dapat dilakukan dengan berdiri, berjalan, menambah nutrisi dengan makanan sehat. Break atau istirahat sejenak akan membuat pikiran menjadi tetap segar.
- Kembali bekerja dan ulangi langkah-langkah sebelumnya.
- Setelah mengulangi sebanyak 4 kali pomodoro tambah waktu break istirahat sekitar 15- 30 menit. kerjakan hal-hal yang tidak membutuhkan konsentrasi tinggi seperti bersih-bersih, merapikan sesuatu, dan sebagainya.
- Lanjutkan tetap seperti itu sampai waktunya pulang. Dengan demikian fokus dan waktu yang digunakan akan lebh efisien serta mengurangi kelelahan pikiran.
Keunggulan dan Kekurangan Teknik Pomodoro
Keunggulan :
- Dalam suatu manajemen kerja ada beberapa pekerjaan yang tidak membutuhkan improvisasi dan kreativitas di dalamnya dan teknik pomodoro ini sangat cocok diterapkan untuk pekerjaan tersebut.
- Sangat cocok diaplikasikan untuk mengerjakan suatu pekerjaan yang formatif dan terstruktur. Misalnya pekerjaan yang tujuan, target, dan urutan-urutan pekerjaannya sudah tersusun.
- Sangat membantu untuk fokus menyelesaikan suatu pekerjaan.
- Penggunaan waktu lebih efisien dan mengurangi kelelahan mental.
Kekurangan :
Teknik kerja pomodoro ini kurang cocok diimplementasikan untuk pekerjaan yang berkaitan dengan memunculkan ide, gagasan, dan kreativitas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar